Cara Terbaru Mendaftar Mobile Banking Bank Mandiri

Artikel Terkait Bank Mandiri
Mendaftar Mobile Banking Mandiri. M banking adalah layanan yang memanfaatkan aplikasi mobile di Hp Android atau iOs agar para nasabah dapat mengelola rekening tabungannya hanya dengan menggunakan smartphone. Selain mobile banking, kita juga bisa mendaftar SMS Banking, apabila tidak memiliki smartphone namun masih ingin mengelola rekening menggunakan Hp. Layanan mobile banking ini dapat mempermudah kita untuk melakukan traksaksi finansial maupun non finansial.

Mendaftar Mobile Banking Rekening Bank Mandiri

Pada artikel ini AdiGunawan.NET akan membahas bagaimana cara mendaftar internet banking bank Mandiri tanpa melalui ATM, melakukan aktivasi menggunakan aplikasi mobile serta syarat yang perlu dibawa ketika meminta customer service untuk mengaktifkan layanan transaksi finansial mobile banking kita.
Mendaftar Mobile Banking Mandiri

1. Fitur Mobile Banking Mandiri

Mobile banking bank Mandiri dapat digunakan untuk mengelola rekening tabungan meliputi transaksi finansial dan non finansial. Fitur-fitur yang ditawarkan adalah:
  • Cek saldo, cek mutasi rekening, histori transaksi, cek kurs dan informasi lainnya
  • Transfer ke sesama bank mandiri maupun antar bank seperti BCA, BNI dan BRI.
  • Pembelian pulsa hp, token listrik dan lainnya
  • Pembayaran tagihan listrik, kredit, PLN dan sebagainya.
Untuk dapat menikmati layanan dari m banking Mandiri, kita perlu mendaftar melalui ATM dan melakukan verifikasi melalui Hp setelah mendownload aplikasi m banking Mandiri.

2. Cara Daftar Mobile Banking Rek Bank Mandiri vai HP

Begini cara untuk melakukakn verifikasi menggunakan Hp agar bisa cek saldo, cek mutasi rekening atau cek informasi-informasi penting lainnya.
  1. Pertama, harus punya akun SMS Banking Mandiri
  2. Download aplikasi Mandiri Mobile di https://www.bankmandiri.co.id/mandiri-online-google-play
  3. Silahkan login dengan User ID dan Kode Akses yang sama dengan yang digunakan pada SMS banking
  4. Lakukan verifikasi persetujuan dengan klik Setuju pada halaman persetujuan
Namun perlu diketahui bahwa kita belum bisa melakukan transaksi finansial (dengan menggunakan uang) seperti transfer, pembayaran dan pembelian. Kita perlu datang ke kantor cabang bank Mandiri untuk mengaktifkannya.

3. Cara Aktivasi Transaksi Finansial di Teller Mandiri

Silahkan datang ke kantor unit cabang bank Mandiri terdekat dengan membawa kelengkapan dokumen berikut. Gunanya adalah untuk verifikasi agar permintaan Anda untuk mengaktifkan m banking Mandiri dapat segera dipenuhi.
  • Kartu Keluarga, boleh difotokopi
  • KTP, SIM atau Paspor untuk identitas
  • Struk yang diperoleh saat pendafatran mobile banking
Setelah diaktivasi oleh customer service, selanjutnya kita bisa menggunakan layanan transaksi finansial seperti transfer antar bank dan ke sesama bank Mandiri.

Itu dia langkah-langkah untuk Mendaftar Mobile Banking Mandiri dan Cara Terlengkap untuk Mendaftar atau Membuka Akun Rekening Bank Mandiri Terbaru 2019. Artikel ini juga dicari dengan kata kunci cara aktivasi mobile banking mandiri di android dan cara daftar mandiri online di hp.

Panduan Bank Mandiri Lainnya