13 Sistem Pembayaran Online di Dunia yang Paling Banyak Digunakan

Artikel Terkait e Money
Zaman sekarang, kita tidak harus sering melakukan shopping untuk menyaradi betapa pentingnya melakukan transaksi keuangan melalui sistem online. Hal ini karena seluruh pembayaran online semakin besar industrinya. Sehingga kegunaannya pun semakin beragam. Mulai dari berbelanja, membayar kartu kredit, hingga menjadi tempat ketiga pembayaran gaji dari pekerjaan lepas atau freelancing.

Hal ini yang menjadikan sistem pembayaran online 2020 menjadi sangat vital untuk berbagai macam bisnis. Karena semakin mudah seseorang untuk melakukan transaksi online, maka semakin mudah juga bagi seseorang melakukan pembelian dan penjualan.

Apalagi di tengah maraknya bisnis online seperti sekarang. Bayangkan saja, jika kita tidak bisa melakukan penjualan elektronik, bagaimana bisnis bisa bertahan? Saat bisnis tidak didukung pembayaran online atau elektronik, maka akan banyak konsumen yang meninggalkan.

Tapi sekarang hal tersebut bukan menjadi suatu masalah yang berarti. Bagaimana tidak, kini semakin mudah untuk mengumpulkan pembayaran baik untuk barang maupun jasa dari manapun di seluruh dunia. Apalagi kalau bukan melalui penyedia jasa pembayaran online.
Sistem Pembayaran Online Terbaik di Dunia

Pembayaran Online Terbaik yang Paling Banyak Digunakan

Dengan banyaknya pilihan pembayaran online di luar sana, mana yang terbaik dan memdukung pembayaran kartu kredit, transfer bank, sampai transfer dalam waktu paling cepat? Berikut adalah beberapa metode pembayaran online terbaik tersebut :

1. Payoneer

Payoneer merupakan salah satu jasa pembayaran global tertua di dunia. Ia tersedia di lebih dari 200 negara dan menerima hingga 150 mata uang yang berbeda. Selain itu, Payoneer juga membebaskan biaya penerimaan uang, dan platformnya menyertakan API yang fleksibel sehingga bisa menumbuhkan bisnis. Seperti PayPal, pengguna Payoneer bisa menerima sebuah MasterCard jika memang belum siap untuk beralih ke 100 persen pembayaran digital. Daftar akun payoneer.

2. Paypal

Tentu saja, pembayaran online paling ternama PayPal akan ada dalam daftar ini. PayPal adalah salah satu sistem pembayaran online yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Bahkan ada lebih dari 8 juta transaksi terjadi setiap harinya menggunakan PayPal. Kini, PayPal sudah memiliki lebih dari ratusan juga pengguna aktif di 193 jenis bisnis dengan 26 mata uang di seluruh dunia. Banyaknya varian mata uang dan beragam bisnis tersebutlah yang membuatnya mudah untuk melakukan transaksi di seluruh dunia. Tidak hanya itu, kelebihan lain dari PayPal adalah ia menerima pencairan cek melalui kamera smartphone, hingga memperbolehkan pengguna untuk melakukan pembelian barang tanpa keluar dari PayPal. Daftar akun paypal.

3. Skrill

Skrill merupakan pembayaran online yang sebelumnya bernama Moneybookers. Ia memiliki beberapa fitur menarik seperti free setup, biaya administrasi yang murah, dan bisa mengirimkan pesan teks langsung dari akun yang dimiliki. Selain juga menjadi pilihan lain selain Paypal yang sederhana dan populer, servis Skrill juga sangat baik untuk jual beli internasional karena memungkinkan untuk mentransfer uang langsung ke rekening kartu debit prabayar secara instan. Daftar akun skrill.

4. Amazon Payments

Amazon Payment adalah sistem pembayaran yang aman, mudah, dan nyaman digunakan untuk para pengguna API Amazon. Pengguna bisa mengirimkan uang melalui ACH atau Automated Clearing Houses. Karena kini sudah banyak orang yang memiliki akun Amazon, semua informasi yang ada sudah tersedia. Sehingga sangat memudahkan untuk berbelanja di Amazon. Daftar akun amazon payments.

5. Payza

Dengan sistem yang populer ini, kita bisa mengirimkan atau menerima pembayaran dari siapapun di dunia hanya dalam hitungan menit. Selain itu, Payza juga memiliki interface atau antarmuka yang menarik dan mudah digunakan, sistem keamanan yang unik dan kuat, juga gratis biaya pendaftaran. Yang paling menarik dari Payza adalah selain menerima pengambilan dan penerimaan uang lewat rekening bank dan kartu kredit, Payza juga menerima bitcoin.

6. Neteller

Neteller adalah penyedia jasa pembayaran online yang ada di Amerika Serikat. Perusahaan ini didirikan hampir bersamaan dengan PayPal. Hanya saja, Neteller kebanyakan hanya digunakan oleh pengguna Amerika Serikat saja. Perusahaan ini tidak memiliki banyak pengguna di luar Amerika Serikat. Walaupun memiliki sistem yang masih bisa diadu dengan beragam sistem pembayaran online lainnya. Daftar akun neteller.

7. Stripe

Stripe sudah menyenangkan penggunanya selama beberapa tahun ke belakang dengan API-nya yang fleksibel dan powerful. Ini berarti pengguna bisa menyesuaikan platform sesuai dengan yang dibutuhkan. Apakah untuk menjalankan perusahaan berbasis langganan maupun marketplace berbasis permintaan (on-demand). Stripe terintegrasi dengan ratusan aplikasi lain. Jadi, walaupun kita bukan seorang coder profesional, kita bisa menggunakannya dengan mudah. Selain itu, bonus lain dari Stripe adalah tidak adanya biaya setup, bulanan, atau biaya tersembunyi. Daftar akun stripe.

8. Venmo

Walaupun Venmo telah diakuisisi oleh Paypal, ada dua prinsip berbeda dari Venmo dan Paypal. Paypal digunakan untuk memudahkan transaksi baik profesional maupun personal. Sementara Venmo, digunakan oleh mereka yang merupakan social spenders atau tukang belanja. Dengan kata lain, Venmo merupakan gabungan antara PayPal dan Facebook. Karena setiap transaksinya dibagikan ke feed online. Jadi, ketika seseorang membayar temannya, pembayaran tersebut akan dibagikan secara publik. Daftar akun venmo.

9. Google Wallet

Sebelumnya dinamakan Google Checkout, Google Wallet adalah sebuah jasa pembayaran online yang memungkinkan pengguna untuk mengirimkan yang cepat, mudah, dan aman dari browser, smartphone, dan akun Gmail. Pengguna bisa menyimpang katru kredit, kartu debit, bahkan kartu hadiah di dalam akunnya. Daftar akun google wallet.

10. WePay

WePay boleh bangga akan perlindungan kecurangan dan kehebatan costumer service mereka. WePay juga memberikan koleksi Know Your Consumer dan juga manajemen risiko. Keduanya bisa digunakan untuk beragam fungsi mulai dari pembuatan invoice, pengelolaan tiket acara, sampai otomasi marketing (marketing automation). Daftar akun wepay.

11. 2Checkout

Platform pembayaran online lainnya adalah 2Checkout yang memungkinkan pengguna menerima kartu kredit, kartu debit, dan PayPal secara global. Situs ini memiliki 87 bahasa dan memberikan proteksi fraud yang canggih, terintegrasi dengan ratusan toko online dan memungkinkan pengguna untuk secara otomatis memberikan bill pada pembeli. Daftar akun 2checkout.

12. Apple Pay

Jika memiliki toko online, sudah saatnya menerima pembayaran melalui Apple Pay. Transaksinya sangat cepat dan juga aman, karena Apple Pay menggunakan konfirmasi identitas lewat sentuhan (touch ID confirmation). Dengan kata lain, pembeli bisa menggunakan konfirmasi sidik jarinya untuk membeli makanan atau barang apapun. Apple Pay memang terbilang muda, tapi jangan kaget ketika platform ini juga bisa beradaptasi dengan beragam perangkat lama yang ada. Selain itu, disebut-sebut juga bahwa Apple sedang mengerjakan project sistem pembayaran P2P antar pengguna iMessage. Saat selesai, ini akan menjadi sangat memudahkan transaksi jual beli. Khususnya bagi pengguna Apple. Daftar akun apple pay.

13. Fasapay

Fasapay adalah platform pembayaran online yang menghubungkan pembayaran transaksi di website oengguna. Tanpa proses manual. Sehingga dengan FAsapay transaksi menjadi cepat, aman, dan otomatis. Dengan menggunakan fitur SCI/API yang ada, pembayaran transaksi bisa dilakukan dengan otomatis, sehingga pengguna tidak perlu menunggi konfirmasi dari pembayaran atau memproses pembayaran secara manual. Selain itu, transaksi bisa dilakukan secara langsung selama 24 jam, tanpa delay. Ditambah lagi, sistem Fasapay bisa digunakan untuk beragam bisnis online. Mulai dari e-commerce, broker, hingga jasa. Bahkan bisa digunakan untuk perusahaan dan bisnis personal. Daftar akun fasapay.


Sekian artikel tentang Metode Pembayaran Online Terbaik dan Sistem Pembayaran Online Terbaik 2020 yang Mendukung untuk Transaksi ke Seluruh Pengguna di Dunia, setelah membaca artikel ini semoga anda bisa menentukan metode pembayaran online terbaik mana yang cocok dan sesuai dengan kebutuhan anda. Terima kasih.