Cara Mendaftar Internet Banking Bank BCA (i-Banking) via ATM

Artikel Terkait Bank BCA
Cara daftar i-banking BCA. Internet banking atau I banking merupakan salah satu layanan dari bank BCA untuk memudahkan para pelanggannya yang ingin melakukan pengecekan saldo, mutasi rekening dan transfer ke sesame BCA atau bank lain.

Di sini AdiGunawan.NET akan membahas bagaimana cara mendaftar i-Banking BCA melalui ATM untuk dapat login melalui situs internet banking BCA, mengecek saldo dan cek mutasi rekening BCA. Untuk bisa transfer via internet banking, kita perlu mendaftar agar mendapatkan Key BCA. Langkah-langkahnya telah dijelaskan di artikel sebelumnya.
Daftar Internet Banking BCA

Syarat Daftar Internet Banking BCA

Sebelum mendaftar internet banking BCA, ada beberapa persyaratan yang perlu dipenuhi, antara lain adalah:
  • Memiliki akun rekening BCA
  • Rekening Bank BCA yang dimiliki masih dalam status aktif.
  • Belum pernah mendaftarkan i-Banking Sebelumnya
  • Pendaftaran i-Banking di ATM hanya untuk layanan-layanan selain transfer uang

Cara Daftar Internet Banking BCA

Setelah memenuhi persyaratan-persyaratan di atas, Anda bisa membuat i-Banking via ATM dan aktivasi melalui Hp dengan cara sebagai berikut:

1. Daftar Internet Banking BCA Melalui ATM

  1. Masukkan kartu ke ATM
  2. Tulis 6 digit PIN BCA dengan benar
  3. Setelah masuk, pilih Daftar E-Banking / Autodebet
  4. Selanjutnya pilih Internet Banking
  5. Masukkan PIN Akun KlikBCA sesuai dengan keinginan (boleh sama dengan PIN ATM)
  6. Ulangi menulis PIN KlikBCA sebanyak dua kali
  7. Jika berhasil, ATM akan mengeluarkan struk berupa User ID
  8. Gunakan User ID tersebut untuk login pada halaman KlikBCA di https://www.klikbca.com

2. Aktivasi Internet Banking BCA Melalui Hp

  1. Install Aplikasi dari Play Store : BCA Mobile
  2. Buka aplikasi tersebut dan pilih KlikBCA
  3. Masukkan User ID dan PIN KlikBCA yang diperoleh saat mendaftar via ATM
  4. Masukkan Alamat Email apabila diminta, kemudian klik Submit
  5. Buka email Anda dan copy Kode Pendaftaran yang tertera
  6. Masukkan kode yang dikirim pihak BCA via email ke aplikasi BCA Mobile
  7. Anda akan diminta membuat PIN Baru, silahkan isi dengan 6 digit angka
  8. Jika berhasil, maka nomor seri KeyBCA akan terdaftar namun perlu diaktifkan sebelum dapat digunakan

3. Aktivasi Internet Banking dengan Key BCA

Sipakan Buku Tabungan, KTP dan ATM BCA  kemudian atang ke kantor cabang BCA di daerah terdekat untuk meminta teller mengaktifkan KeyBCA karena hanya melalui teller kita dapat mengaktifkan KeyBCA agar dapat menggunakan KlikBCA melalui aplikasi BCA Mobile.

Untuk lebih lengkapnya, Anda bisa membaca cara menggunakan keyBCA dan aktivasinya dengan membaca artikel di bawah ini.

Demikianlah Cara Mendaftar Internet Banking Rekening Bank BCA (i-Banking) via ATM. Artikel ini juga banyak dicari dengan kata kunci cara daftar i banking bca dan daftar bca internet banking.

Panduan Bank BCA Lainnya